Senin, 07 Maret 2011

BE STRONG IN THE GRACE

Sebab itu, hai anakku, jadilah kuat oleh kasih karunia dalam Kristus Yesus.”
( 2 Timotius 2 : 1 )


Kalimat yang pertama dalam bahasa Inggrisnya dikatakan: “Be strong in the grace”, jadilah kuat di dalam anugerah. Orang Kristen harus kuat dalam anugerah, yang pertama dia menikmati anugerah, dan yang kedua dia menyalurkan anugerah. Orang Kristen dilihat sebagai orang yang hidup dalam anugerah, bukan karena kekuatan kerjanya hebat, tetapi karena anugerah TUHAN kuat dalam hidupnya. Setiap berjumpa dengan dia, orang berkata: “Ada yang berbeda dalam hidupmu,” karena anugerah TUHAN kuat dalam dirinya. Kemanapun dia pergi, TUHAN membuat kita sukses dan berhasil. Saya belajar hidup dalam anugerah itu tidak berarti tidak ada tantangan, dan tidak ada persoalan. Tetapi di samping ada hal-hal yang harus saya hadapi hari-hari ini, saya mengerti bahwa hidup ini dalam anugerah. Apa yang saya pikirkan, yang saya inginkan, tidak lama “bummm” DIA beri. Tetapi tidak hanya sampai disitu, TUHAN mau kita sanggup menanggung kesukaran, kesulitan dan tantangan sebagai seorang prajurit (ayat 3 - 4 ). Tidak pernah ada kemuliaan, berkat apapun tanpa penderitaan yang mendahuluinya, selalu ada proses kesakitan bagaikan seorang ibu yang sedang melahirkan anaknya, mendahului apa yang TUHAN berikan dalam kehidupan kita. Kalau kita mau menerima sesuatu yang baik dari TUHAN, selalu ada label harganya yang anda harus bayar, karena semakin bagus barang itu, akan semakin mahal juga harganya. Jadi kalau kita memimpikan berkat yang terbaik, jangan pernah menolak kesakitan, tekanan seberat apapun yang DIA ijinkan datang dalam kehidupan kita, karena DIA mengerti kita membutuhkan itu. Dengan kata lain, DIA berkata, kalau engkau ingin mendapat bagian yang terbaik, tidak ada pilihan lain kecuali engkau harus sanggup menderita seberat apapun, sebab TUHAN tidak pernah memberi kita ujian dan tantangan apapun yang melebihi kekuatan kita. AMIN
----------------------------------------------------------------------------------------------
By HIS Grace,
Pdt. Petrus Agung Purnomo
Copyright by FB Petrus Agung JKI IK

Tidak ada komentar:

Posting Komentar